Sekda Takalar Hadiri Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 Tingkat Prov. Sulsel


Menitikata.com - TAKALAR. Sekretaris Daerah Kab. Takalar Muh. Hasbi S.STP., M.A.P., M.I.Kom. didampingi Ketua Dharma Wanita Kab. Takalar Hj. Suwainah Hasbi menghadiri Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, di Lapangan Upacara Rumah Jabatan Gubernur Jl. Sungai Tangka Makassar, Minggu 28 Juli 2024.

Adapun Tema pada Peringatan HAN " Anak Terlindungi, Indonesia Maju". 

Berbagai rangkaian dalam kegiatan tersebut seperti Penyerahan Penghargaan Kepada Anak dan Penggiat Perlindungan Anak 
Sulawesi Selatan oleh Pj. Gubernur Sulsel Prof. Zudan Arif Fakrulloh dan Pengukuhan Bunda FASS dan Pengurus 
FAAS oleh Menteri KPPPA RI.

Dalam sambutannya, Pj. Gubernur Sulsel mengatakan bahwa Peringatan Hari Anak Nasional dilaksanakan setiap tahun baik di tingkat pusat maupun daerah. Hal ini menjadi pengingat bagi kita bahwa anak merupakan individu yang unik dan penuh dengan potensi.

"Kualitas anak dan generasi muda sangat menentukan tingkat kemajuan bangsa. Setiap anak perlu mendapat kesempatan yang seluas-luasnya untuk tumbuh dan berkembang secara optimal, baik fisik, mental maupun sosial. anak juga harus memperoleh perlindungan dan terpenuhi hak-haknya. Upaya membangun karakter anak merupakan sebuah kewajiban berkelanjutan yang hasilnya akan terlihat dalam beberapa dekade mendatang" Ujarnya

Ditambahkan, Pemenuhan atas hak-hak anak di masa sekarang merupakan jaminan atas ketersediaan SDM unggul di tempat kita maupun masa depan Indonesia.

"Sekali lagi saya ucapkan Selamat Hari Anak Nasional 2024. Semoga anak kita bisa tumbuh menjadi anak yang berprestasi, baik itu akademik maupun non akademik serta dalam hal ilmu pengetahuan, keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa"Tutup Pj. Gubernur.

Sekda Takalar mengemukakan bahwa sebagai dalam pemenuhan hak anak kita berkewajiban memberikan pendidikan yang layak bagi anak-anak kita agar anak-anak kita dapat mencerdaskan bangsa.

Salah satu tugas kita sebagai pemerintah dan orang tua adalah Peningkatan Pemberdayaan Perempuan dalam kewirausahaan sebagai upaya pemenuhan hak anak, Peningkatan Peran Keluarga dalam Pengasuhan Anak, Penurunan Kekerasan terhadap Anak serta Penurunan Pernikahan Dini.

"Hari Anak Nasional bukanlah sekedar perayaan, namun panggilan untuk melindungi dan mengembangkan potensi anak-anak Indonesia khususnya anak-anak Takalar yang merupakan aset berharga" Imbuh Muh. Hasbi.

Turut hadir dalam HAN ke-40 tingkat Prov. Sulsel tersebut Plh. Sekda Prov. Sulsel, Bunda Fass Prov. Sulsel, para Kepala Dinas Prov. Sulsel dan Bupati/Walikota se-Sulawesi Selatan.(*)