Pj Bupati Takalar, bersama Pj Ketua TP.PKK Kabupaten Takalar Melepas bantuan Logistik korban banjir di beberapa titik di SulSel


Menitikata.com - TAKALAR. Pj Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, M.Dev.,Plg, dan Pj Ketua TP.PKK Kabupaten Takalar, Sri Astuti Thamrin S. SI, M. Stat, Ph.D,  melepas secara resmi Bantuan logistik kepada korban banjir yang ada di kabupaten Sidrap, kabupaten Wajo, Kabupaten Luwu, bantuan kebutuhan mendesak, seperti sembako, alat kebersihan, shampoo, pampers, dan makanan ringan.

 Pelepasan bantuan logistik tersebut berlangsung di depan gedung kantor PKK Kab. Takalar yang Diserahkan kepada Kepala Dinas Sosial dan PMD Kabupaten Takalar, Drs. Andi Rijal Mustamin, MM untuk disalurkan langsung  ke warga korban banjir tersebut. Rabu, 8 Mei 2024

Pj Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, M.Dev.,Plg, dalam arahannya menekankan pentingnya sinergi dalam menanggapi musibah alam seperti banjir. 

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan ini adalah bentuk kepedulian kita kepada sudara-saudara kita yang terkena musiba bencana alam. Kepada rombongan kita doakan selamat sampai tujuan dan di lancarkan aksi kemanusiaan ini” Ujarnya

Sementara itu, Pj Ketua TP.PKK Kabupaten Takalar, Sri Astuti Thamrin S. SI, M. Stat, Ph.D, mengungkapkan pula rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam mendukung upaya penanggulangan bencana ini. 

"Terimakasih kepada Ketua TP PKK se Kabupaten Takalar, karena sudah membantu pengurus TP PKK Kabupaten Takalar untuk bisa berdonasi, Kerjasama yang baik untuk melakukan aksi kemanusiaan, Allah yang akan membalas kebaikan para donator, Saya berharap bantuan yang disalurkan dapat meringankan beban para korban banjir dan memberikan dorongan moral bagi mereka " ujar Pj Ketua Tp Pkk Kab. Takalar

Aksi ini menandai kerjasama yang baik dalam mengatasi situasi darurat, serta memperkuat ikatan sosial antarwarga Takalar. Solidaritas yang ditunjukkan oleh Pj Bupati dan Pj Ketua TP.PKK Kabupaten Takalar dan Kepala dinas sosial dan PMD menggambarkan semangat gotong royong yang tetap berkobar dalam menghadapi cobaan alam. Semoga bantuan yang diberikan dapat menjadi garis bantuan harapan bagi mereka yang terdampak banjir dan menginspirasi kepedulian lebih lanjut dari masyarakat dan pemerintah.(*)