Menitikata.com - TAKALAR. Pelabuhan Laut Tanakeke diresmikan oleh Penjabat Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad untuk memudahkan akses transportasi masyarakat di Kepulauan Tanakeke, Senin (18/12/2023).
Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti oleh Pj. Bupati Takalar didampingi Kepala Kantor UPP Kelas III Jene'ponto Muhammad Nasir Rajab, S.Si.T,. M.M.Tr., Ketua Tp. PKK Kab. Takalar Sri Astuti Thamrin Setiawan S. Si, M. Stat, Ph.D,.
Pj Ketua TP PKK Takalar Dr. Sri Astuti Thamrin yang mendampingi Pj Bupati menyampaikan harapan dengan, terbangunnya infrastruktur laut berupa pelabuhan diharapkan pula berdampak besar terhadap aktivitas dan mobilitas ibu-ibu di Pulau Tanakeke.
"Semoga dengan adanya pelabuhan ini yang memudahkan akses kita berbanding lurus dengan semangat ibu-ibu untuk bersinergi dalam mewujudkan penanganan stunting, dan saling sharing pengetahuan dalam memajukan UMKM, melaksanakan Posyandu, PMT Lokal, dan rumah Dashat sehingga meskipun kita tinggal jauh dari daratan Takalar kita tetap mandiri, update dan bebas stunting," Jelas Dr. Sri Astuti Thamrin.
Pj. Bupati Takalar dalam sambutannya sangat mengapresiasi kepada Kementerian Perhubungan yang telah menyediakan pelabuhan ini, dengan diresmikannya pelabuhan laut tanakeke akan mempermudah akses transportasi bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke pulau ini.
"Kita harus maksimalkan kepulauan ini dengan mengembangkan potensi yang ada, baik pertanian maupun pariwisatanya. Selain itu alam dan sumber daya manusianya juga harus dimaksimalkan sehingga pulau ini menarik untuk dikunjungi. Kalau perlu kita membuat event atau perayaan yang menarik sehingga masyarakat antusias untuk berkunjung" Pungkas Dr. Setiawan.
Dr. Setiawan berharap pelabuhan ini menjadi pintu keluar masuknya barang, jasa dan orang serta aktivitas ekonomi berbagai sektor, baik sektor pertanian, kelautan dan pariwisata sehingga dapat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat. Ia juga menghimbau kepada masyarakat agar fasilitas di pelabuhan ini dijaga dan dirawat.
Usai peresmian, Pj. Bupati Takalar bersama Kepala Kantor UPP Kelas III Jene'ponto Ketua Tp. PKK Kab. Takalar, Perwakilan Forkopimda Takalar, beberapa Pimpinan OPD Lingkup Kab. Takalar, Camat Tanakeke, para Kepala Desa Se-Kec. Kepulauan Tanakeke melakukan kunjungan ke SDN Inpres Satangnga, dan posyandu Desa Mattiro Baji, serta mengunjungi dapur sehat atasi stunting (DASHAT) Desa Mattiro Baji. (*)