Sedikitnya, ada 4 dusun yakni Dusun Mandi, Dusun Balang, Dusun Talisea dan Dusun Barua Desa Bontomarannu dengan total 355 KK yang mendapatkan bantuan dari Pj Bupati Takalar berupa sembako.
Masing-masing merupakan korban yang terdampak bencana abrasi, banjir, angin puting beliung, dan gagal tanam.
Usai menyerahkan bantuan secara simbolis dikantor Desa Bontomarannu, meminta masyarakat untuk bersabar karena saat ini Pemkab Takalar sedang berupaya agar tanggul penahan ombak bisa segera dibangun di sepanjang pesisir tersebut.
Adapun saat ini, pemerintah hanya memberikan bantuan darurat berupa sembako untuk sedikit meringankan beban warga yang terdampak bencana.