Menitikata.com - TAKALAR. Dalam rangka penilaian Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2023, telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Gugus Tugas KLA Kab. Takalar diRuang Rapat Setda Kab. Takalar, Selasa (24/1/2023).
Kepala Dinas Bapelitbanda Takalar H. Rahmansyah Lantara selaku ketua gugus tugas KLA dalam pertemuan tersebut menyampaikan bahwa selama tiga tahun berturut-turut, Kab. Takalar masuk dalam Keluarga Layak Anak dengan kategori Pratama. Tahun ini kita berkomitmen untuk naik level ke kategori Madya, tentunya dengan kerjasama kita semua dengan memperbaiki data administrasi terkait klaster yang menjadi indikator penilaian dan menciptakan inovasi tarkait kabupaten layak anak.
"Ada 5 klaster yang dinilai dalam KLA seperti klaster I terkait hak sipil kebebasan, klaster II lingkungan keluarga & pengasuhan alternatif, klaster III kesehatan dasar & kesejahteraan, klaster IV pendidikan, pemanfaatan waktu luang & kegiatan budaya serta klaster V adalah perlindungan khusus" jelasnya.
Pj. Ketua TP. PKK Kab. Takalar Sri Astuti Thamrin Setiawan S. Si, M. Stat, Ph.D dalam arahannya mengatakan bahwa dalam memperkuat KLA di Kab. Takalar maka kita akan evaluasi dari KLA tahun 2022 kemarin, dengan mempertahankan indikator yang sudah memiliki nilai yang bagus dan memperbaiki indikator yang masih kurang penilaiannya sehingga kita bisa meningkatkan penilaian kita dalam KLA Tahun 2023 ini.
Ia juga menambahkan untuk mencapai KLA maka kita harus mulai dari desa dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat ke masyarakat terkhusus anak-anak, dengan pola tersebut kita dengan mudah memperoleh tujuan yang diinginkan.
"Dengan target yang ingin dicapai, kita akan teruskan program yang ada dan tentunya akan memperbaiki hal-hal yang menjadi kekurangan. Tertib administrasi juga akan diperbaiki dengan menyiapkan data yang sesuai dengan fakta dilapangan. Selain itu, kita juga akan melibatkan anak dibeberapa kegiatan". Jelas Pj. Ketua TP. PKK Kab. Takalar.
Hal lain yang perlu diperhatikan dengan menyediakan ruang ibadah layak anak, sekolah ramah anak, puskesmas ramah anak serta kantor ramah anak.
Rakor dihadiri para Kepala OPD lingkup Kab. Takalar, para Camat se-Kab. Takalar serta Ketua Forum Anak Kab. Takalar.